Polsek Cibeber Bantu Masyarakat Padamkan Api di TKP

    Polsek Cibeber Bantu Masyarakat Padamkan Api di TKP

    Polsek Cibeber Polres Cianjur - Personel Polsek Cibeber demi mengantisipasi terjadinya tindak kejahatan serta monitoring kejadian menonjol di wilayah Kec. Cibeber, baik bencana alam, dan peristiwa lainnya Polsek Cibeber selalu siaga untuk mengantisipasi dan menanggulangi.

    Kapolres Cianjur AKBP ASZHARI KURNIAWAN melalui Kapolsek Cibeber KOMPOL ACA NANA SURYADI bersama dengan anggotanya mendatangi lokasi kebakaran rumah warga Pada Hari Rabu 23 Agustus 2023 Sekira Jam 15.00 Wib.

    Peristiwa kebakaran ini terjadi di Kp. Pajagan, Desa Salamnunggal, Kec. Cibeber, Cianjur. Menurut pemilik rumah ibu Pupu yang sedang berada didalam rumahnya, tiba tiba melihat api yang sudah berkobar di atas rumah bagian ruang tamu.

    Menurut Korban, Api di perkirakan dari konsleting listrik, karena pada saat itu korban tidak merasa menyalakan kompor atau api yang dapat memicu terjadinya kebakaran, ± 45 menit, api tersebut menghanguskan seluruh bangunan Rumah dengan kerugian diperkirakan ± Rp. 30.000.000, - ( Tiga Puluh Juta Rupiah ).

    Untuk selanjutnya Personel Polsek cibeber yang mendatangi TKP dan membantu warga sekitar yang sedang bergotong royong memadamkan api yg masih menyala dari sisa bangunan rumah tersebut.

    Kapolsek cibeber pada saat dikonfirmasi melalui WhatsApp membenarkan kejadian tersebut dan kejadian kebakaran tersebut tidak menimbulkan korban jiwa namun kesulitan akses menuju lokasi dan Bahan bangunan rumah yang terbuat dari kayu dan bambu sehingga mempercepat kobaran api, sehingga rumah tersebut tidak dapat diselamatkan, dan Personel kami berupaya agar sisa api dilokasi tersebut tidak menyebar ke bangunan lainnya, Ujar Kapolsek Cibeber.

    cianjur polres cianjur humas polres cianjur polda jabar
    Cianjur

    Cianjur

    Artikel Sebelumnya

    Kapolsek Cibeber Memberikan Bimbingan Kepada...

    Artikel Berikutnya

    AIPDA Gamari, mengunjungi Puskesmas Bojonglarang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024

    Ikuti Kami